Sabtu, 25 April 2020

TERLUKA RINDU _ CERPEN

Shinja berjalan pelan. Dia menunggu Ani dihalte bis. Mereka biasa bareng kalau ke sekolah. Mereka berpisah di Sompok. Shinja turun. Ani masih melanjutkan sampai Bongsari. Berangkat dan pulang sekolah mereka sering bersama _ sama.

Awal perkenalan mereka saat Shinja datang ke rumah Ani menemui kakaknya Ignatius. Ani yang membuka pintu gerbang dan menyambut. Shinja asik mengerjakan tugas desain bangunan dengan kakak Ani. Ani yang diminta menyuguhkan minum dan makanan kecil.

Hari berikutnya Shinja sering bertemu dengan Ani. Ani sering minta ditemani temannya saat menemui Shinja. Mereka sering bertemu untuk jalan _ jalan dan wisata. Tetapi seringnya mereka bertiga. Teman Ani bernama Asih.
Sore itu Shinja datang kerumah. Dia sudah lulus STM. Dia pamit untuk merantau ke Hongkong. Shinja ternyata anak orang terkaya didaerahnya. Dia memiliki usaha plastik sampai keluar kota pengirimannya. Dan memiliki tiga belas kuda. Ani tidak tahu meski kurang lebih tiga tahun bersama.

Setelah lima tahun. Shinja datang dia telah sukses membuka usaha PJTKI dan sering keluar negeri memantau anak buah dan pegawainya. Saat itu dia datang menemui Ani. Mereka lama tidak bertemu jadi sangat ingin berjumpa. Shinja bawa oleh _ oleh untuk keluarga.
Shinja adalah seorang pria yang sangat  tampan, tinggi, baik hati, ramah dan sopan. Shinja juga seseorang yang tidak pernah marah, dia penyabar. Mereka duduk diruang tamu. Ibu dan  ayah Ani sering menyediakan macam _ macam kue dan makanan untuk Shinja.

Bulan berikutnya. Ani bertemu dengan Asih. Asih memberitahu kalau dia melihat  Shinja sedang berjalan dengan seorang perempuan dan menggendong anak kecil.
Ani menangis. Dia tidak bisa menahan diri. Dia ditenangkan Asih.

Petang hari Shinja datang. Mereka duduk diluar rumah. Karena diluar rumah ada taman kecil. Dia membawa oleh _ oleh.
Ani memberikan minum dan makanan.
Saat agak lama mereka disana. Ani bilang sama Shinja. Kamu pergi saja dari aku. Karena aku sudah tahu semuanya. Shinja bingung. Shinja minta penjelasan. Tetapi Ani hanya menangis. Sudah sekarang tidak usah kemari lagi. Shinja pergi. Dia menaiki motor yang biasa untuk pergi mereka berdua.

Empat tahun kemudian.
Ani sedang duduk dirumah ayahnya. Ani sudah menikah dan memiliki anak pertama. Tiba _ tiba ada tamu. Siapa dia. Ani kaget ternyata itu Shinja. Shinja bekerja diasuransi.   Ani gemetar melihat Shinja.
Shinja katanya selalu rindu dengan Ani. Dia sudah berpisah dengan istrinya. Shinja sering datang kerumah mencari Ani tetapi Ani tinggal diluar kota. Dirumah Ani Shinja masih dianggap sebagai anaknya. Karena Shinja memang baik dan hormat dengan orang  tua. Ani bingung. Shinja menggendong anak Ani. Ani menangis. Shinja bilang masih rindu. Ani diam saja.
Adik Ani datang. Kak, jangan ganggu kakakku karena sudah berkeluarga. Shinja minta maaf. Shinja pergi pamit dia membawa rindu yang terluka.

Penulis
Prihariyani,S.Pd.,M.Hum.
SMPN 3  Mranggen
Demak
Jawa Tengah


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LEBARAN _ CERPEN

 Pagi yang cerah tanggal 2 Mei 2022. Hari pertama lebaran tahun 2022. Pandemi covid sudah berlalu. Hari yang dinanti banyak umat muslim di d...