Jumat, 03 April 2020

SMS DI TENGAH MALAM _ CERPEN

SMS DI TENGAH MALAM

Pagi itu anak _ anak  belajar Bahasa Inggris. Mereka antusias menunggu. Aku masuk ruang kelas. Anak_anak memberi salam. Good morning , mom. Kujawab juga good morning.

Anak _ anak  mulai kudampingi belajar. Aku berkeliling melihat pekerjaan anak _ anak. Ku lihat buku paket dan ada lembar kerja siswa juga sudah harus diisi. Saat kudekati anak _ anak ada yang bertanya, tersenyum dan mengajak bincang _ bincang. Senang melihatnya. Kamus dibuka dengan lincah. Tangan _ tangan menulis dengan gesit. Sampai aku dimurid paling belakang. Namanya X , ku lihat dimejanya. Kok tidak ada buku untuk menulis. Aku ingin tahu. Kenapa tidak bawa buku tulis. Anak ini bilang. Walah bu , ibu itu guru paling tidak punya perikemanusiaan. Lho. Aku kaget. Kenapa? Katanya saya ini lho bu sudah empat  hari belum makan. Uang saku juga tidak diberi. Payah ibu. Waduh. Aku mulai bingung dan kasihan. Teman _ temannya tertawa mendengar jawabannya. Tetapi ku lirik dia  dikantong baju ada snacks. Dan badannya juga segar. Teman disampingnya juga bilang . Tidak bu dia bohong. Dan dia pun wajahnya cengar _ cengir. Tidak sedih. Aku tahu kalau dia lagi ngeles dan ingin melucu. Kemudian aku jawab. Kasihan deh lu. He he he. Lalu aku kembali ke meja guru. X minta ijin keluar. Bu , saya mau cuci muka. Okay jawabku. Sebentar hanya lima menit X kembali. Saat kembali rambutnya dibasahi dan dibuat seperti Cecep. Ada kuncungnya diatas kepala. Saat ijin masuk juga bergaya dan kedip_ kedip matanya kayak cacingan. Terimakasih bu. Waduh. Kulihat muridku itu. Kok seperti itu rambutmu. Keren to bu. Teman_ temannya tertawa. Kujawab ya persis orang cacingan. Lalu dia minta maaf.

Pertemuan berikutnya dikelas itu juga. X sudah rajin duduk rapi . Aku membahas materi. Anak _ anak antusias dan senang. Anak _ anak kali ini bekerja kelompok. Kelompok X maju presentasi. Bagus nilainya. Setelah  itu kita menyimpulkan materi bersama _ sama. Tiba _ tiba X bilang. Bu ini Y nakal. Kenapa ? Iya , kamu nakal Y? Tidak bu. Iya bu kata X. Y itu sering ikut balap motor malam hari. Pernah kecebur selokan bu. Lho. Y kudekati. Kamu jangan suka balap motor karena berbahaya. Ya bu jawabnya. X ikut _ ikutan menasehati ya itu dengar nasehat guru kita. Jadi anak yang baik seperti aku. Ya bu. Ya, jawabku. Dan Y menurut. Anak _ anak juga mendengarkan penjelasanku.

Waktu itu X bilang bu, aku ingin jadi pilot. Aku menjawab ya amin. Teman _ temannya juga serentak menjawab amin. Tapi dia marah. Ibu kok tidak bertanya kenapa aku pengin menjadi pilot. Aku jawab ya karena kamu suka dan mengidolakan pilot. Salah bu, katanya. Apa yang benar tanyaku balik. Saya ingin mengajak ibu jalan _ jalan keliling dunia. Wah. Air mataku mengalir deras. Tetapi ku tahan. Hanya merah mataku. Menahan haru. Nanti bu,  aku mau parkir dilapangan depan sekolah menjemput ibu. Sungguh aku tidak menduga , hanya aku mendoakan semoga cita _ citanya tercapai. Amin.

Aku keluar setelah bel selesai pelajaran berbunyi. Tapi didepan pintu aku dihadang oleh murid _ murid yang membentuk barikade seperti pedang pora. Lalu mereka bergandeng tangan membentuk barisan hingga aku tidak bisa keluar. Kenapa anak_anak? Ibu jangan pergi dulu. Ya, ada apa. Ternyata mereka menyanyikan lagu "SALAH  ALAMAT "  milik Ayu Ting Ting. Sambil menghadang langkah saya. Jangan pergi dulu bu. Sampai selesai. He he he akupun mengalah . Mereka bahagia. Sudah ya. Ibu mau kekantor. Ya, bu.

Aku tidur karena sudah malam. Tiba _ tiba tengah malam sekitar jam 23.00 ada SMS masuk. Aku sudah tidur. Pagi baru kubaca.
Isinya : malam, dah makan lum. Lho siapa ini. Suami kebetulan pas lihat pesan itu. Karena aku belum sempat baca. Dia bertanya dan marah siapa yang mengirim pesan itu. Ku jawab aku tidak tahu. Dan itu nomer baru. Pagi itu bapaknya masih marah. Aku beri penjelasan kalau aku benar _ benar tidak tahu. Mungkin orang kirim.

Masalah itu telah selesai kembali dengan anak _ anak kunikmati hari _ hariku lagi. Anak _ anak mengerjakan ulangan. Setelah selesai mereka mengumpulkan satu persatu. X mengumpulkan juga. Bu, kok SMS saya tidak dibalas? Lho kapan kamu mengirim ? Tadi malam bu. Yang apa SMS nya. Malam, dah makan lum. Itu lho bu. Waduh. Jadi kamu ya yang mengirim SMS itu. Kenapa kok mengirim ke saya? Katanya kan saya dapat bonus SMS bu. Ya aku kirim ke ibu. Walah. Kamu. Gara_ gara kamu ibu hampir ribut sama suami. He he he maaf ya bu. Besok jangan diulangi lagi. Kataku. Ya bu. Swear  aku berjanji.

Beberapa waktu berlalu tibalah saat dia sudah lulus. Pesan singkat datang. Ibu aku kangen ingin belajar Bhs Inggris lagi dengan ibu. Aku tersenyum membacanya. Dan kujawab. Makanya jadi murid yang baik. Ya bu jawabnya.

Aku didepan hall. Waktu mendekat ku lihat ada muridku. Karena tidak memakai kaca mata aku salah menyebut nama anak itu. Dia mendekat bu, kok salah memanggil namaku. Ibu sudah lupa ya  sama aku. Jawabku tidak. Ibu selalu ingat kamu dan semua murid. Semoga kalian sukses didunia dan di akhirat amin. Dia mencium tanganku dan pamit pulang lagi. Dia datang karena kangen dengan guru _ guru disekolah.

Penulis
Prihariyani,S.Pd.,M.Hum.
SMPN 3 Mranggen
Demak
Jawa Tengah
SMPN 3 Mranggen
Demak
Jawa Tengah





2 komentar:

LEBARAN _ CERPEN

 Pagi yang cerah tanggal 2 Mei 2022. Hari pertama lebaran tahun 2022. Pandemi covid sudah berlalu. Hari yang dinanti banyak umat muslim di d...