Minggu, 24 Mei 2020

HATI _ HATI SAAT BICARA _ ULASAN

Manusia dikaruniai kemampuan untuk berucap. Manusia dikaruniai keterampilan berbicara sebelum mereka menulis. Kemampuan berbicara akan didapat seiring dengan perkembangan fisik dan mental seseorang. Kemampuan berbicara juga dapat diperoleh dengan belajar dan matangnya pengalaman. Ada orang yang kesulitan berbicara dengan sesorang meski diberi kemampuah mengucapkan ujaran. Orang tersebut akan sangat sulit berbicara meski dengan orang yang dikenalnya. Secara pribadi ataupun didepan banyak orang. Orang juga ada yang memiliki kemampuan berbicara dan menyampaikan sesuatu dengan runtut dan baik juga menggunakan bahasa yang sangat tepat dan enak didengar. Namun ada juga orang yang berbicara baik dan runtut tetapi tidak berpola. Pembicaraan yang diberikan asal asalan. Tidak enak didengar dan sulit dimengerti Hal ini mengakibatkan pendengar atau penyimak kesulitan menangkap makna yang disampaikan. Pembicaraan ini dinamakan sia _ sia. Menghabiskan waktu dengan tidak jelas. Ada orang yang pintar bicara. Sangat mudah bicara untuk hal _ hal yang bersifat negatif. Bicara hanya untuk merendahkan orang lain, bergosip untuk melihat keburukan orang lain. Mengungkapkan bahasa dengan kosa kata kasar dan jorok untuk memalukan orang lain. Bicara yang dilakukan ini dianggap sebagai pembicaraan negatif. Membicarakan orang lain tanpa melihat sisi psikologis orang tersebut secara langsung ataupun tidak langsung. Banyak orang yang dengan mudah mengatakan kalau dia paling pintar, paling benar dan tidak punya kejelekan. Hati _ hati dengan ucapan. Berbicara dan menjatuhkan orang lain berarti anda sudah mengikis sisi positif orang lain. Merendahkan orang lain dengan ucapan akan dikenang selamanya. Kemungkinan apa yang anda ucapkan menjadi kenyatan dikehidupan anda sendiri atau anak keturunan . Karena ucapan adalah doa. Dan bagi orang _ orang yang merasa pernah direndahkan orang lain dengan tidak jelas biarkan Karena dia sedang menggali kehancuran Menuju kebinasaan. Biasakan berucap postif Berikan pujian Meski mungkin itu tidak pernah anda dapatkan Jadi hati_ hati dengan ucapan Karena banyak orang yang tidak bisa memaafkan dengan tingkah laku anda yang memuakkan Mari kita selalu berucap positif Memberi kalimat pemberi semangat Membagi aura kebahagiaan Bukan menebar ucapan virus kata _ kata jahat bagi sesama Cara bicara kita menunjukkan kepribadian kita. Penulis Prihariyani,S.Pd.,M.Hum. SMPN 3 Mranggen Demak Jawa Tengah

1 komentar:

LEBARAN _ CERPEN

 Pagi yang cerah tanggal 2 Mei 2022. Hari pertama lebaran tahun 2022. Pandemi covid sudah berlalu. Hari yang dinanti banyak umat muslim di d...