Menjelang sore Karin datang ke sekolah tempat dulu dia belajar. SMP di sekitar Pamularsih,Semarang. Karin naik alat transportasi online. Dia janjian sama teman 2 nya ke acara mantu teman alumni.
Karin melihat sekolahnya yang dulu. Sangat teduh,indah kokoh dan megah. Teringat masa lalu dia bercanda dengan teman 2 nya. Lepas dan penuh keakraban. Karin menyapa penjaga yang keluar menemui. Dia tidak tahu kalau Karin dulu alumni disekolah tersebut. Karin meminta ijin dan menjelaskan kepada beliau. Sambil menunggu teman 2 nya datang Karin duduk ditangga teras depan sekolah. Kebetulan bapak penjaga dan tetangganya sedang panen Matoa. Karin diberi satu plastik dan ikut makan disitu. Karin melihat alangkah damai dan bahagia hidup mereka. Bisa tertawa dan bercanda meski hanya menikmati buah Matoa.
Selang lima belas menit teman Karin datang nampaknya mereka sudah banyak kenal dengan keluarga penjaga sekolah tersebut.
Karin melepas kangen dengan bersalaman dan berbincang 2 penuh bahagia di teras SMP. Mereka keliling sebentar foto 2. Karin pamit kepada penjaga sekolah. Dia panggil anak mereka yang kecil kemudian diberi uang. Penjaga sekolah kaget karena tidak menyangka akan diberi uang oleh Karin.
Mereka pamit . Tiga mobil beriringan ke acara hajatan. Disana telah tersedia aneka hidangan. Mereka mendukung teman yang mantu. Diskusi dan bincang 2 dengan akrab.
Acara selesai mereka pamit pulang. Pulang mereka mampir di Kopi Blirik. Senang sekali mereka menghabiskan waktu disana. Malam tiba. Pulanglah mereka dengan senang hati.
Penulis
Prihariyani,S.Pd.,M.Hum.
SMPN 3 Mranggen
Demak
Jawa Tengah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar